Senin, 26 Oktober 2020

Malam Hari Pun Himbauan Prokes Pencegahan Covid-19 tetap Dilakukan Babinsa Klepu

 



Klepu,Kab Semarang-Dengan menggunakan Pengeras Suara (Megaphone) Babinsa Koramil 15/Klepu Melaksanakan himbauan Kesehatan Guna Mencegah Penyebaran Virus Corona (COVID -19),kepada pengendara motor dan mobil di Simpang empat lampu merah Karangjati,kecamatan Bergas kabupaten Semarang,Senin malam (19/10)

Hal ini dilakukan guna Mendukung langkah pemerintah, untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19), Babinsa kompak laksanakan berikan himbauan kepada masyarakat, akan bahaya penyebaran virus corona.

“Untuk sasaran kami hari ini kami tujukan kepada para pengendara motor dan mobil yang berada di lampu merah kata Babinsa Serma Mukhtar

Dalam Himbauannya Babinsa juga menyampaikan Agar Selalu Menerapkan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) agar Protokol Kesehatan Masyarakat Produktif Aman Covid – 19.

Dikesempatan yang sama Danramil 15/Klepu Kapten Chk Hardjito mengatakan, setiap harinya menugaskan para Babinsa untuk mendorong masyarakat agar lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan di pusat keramaian di wilayah Kecamatan Bergas.

"Aparat Babinsa akan ada di setiap keramaian untuk lebih mendisiplinkan masyarakat mengikuti protokol kesehatan, sehingga masyarakat tetap produktif aman dari Covid-19," ucapnya.

Kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan perlu pengawasan dan pendekatan secara humanis. Kesadaran patuh protokol ini akan menjadi kebiasaan yang tak terpisahkan dari kehidupan sehari - hari imbuh nya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar