Senin, 26 Maret 2018

Wujudkan Komitmen TNI Dalam Program UPSUS, Kasdim 0714/Salatriga Menghadiri Rakor UPSUS Pajale Di BPP Salatiga

"Komitmen TNI siap untuk mengawal pertanian yang yang sudah bekerja sama dengan dinas pertanian khusunya di wilayah kota salatiga"hal ini disampaikan oleh Kasdim 0714/Salatiga Mayor Kav Burhanuddin.ST pada kegiatan rapat koordinasi UPSUS PAJALE Kota Salatiga Tahun 2018 yang bertempat di Ruang Pertemuan BPP Sidorejo Dinas Pertanian kota Salatiga jalan Menur no 27 Salatiga.

Kegiatan yang dihadiri oleh, Kepala Pertanian kota Salatiga, Kepala bidang Holtikultura kota Salatiga, Danramil 01/kota diwakili Pelda Bahrudin, Danramil 16/tingkir Kapten Arm Fatkhan, Babinsa Koramil 01/kota dan Babinsa Koramil 16/Tingkir, dan  PPL se kota Salatiga.

jangan sampai lahan pertanian menjadi lahan perumahan, Perijinan perumahan harus selektif mungkin untuk mempertahankan lahan persawahan, imbuh Mayor Burhanuddin.ST
Dalam kesempatan yang sama juga Kepala Pertanian kota Salatiga menyatakan, Mendukung ketahanan dan kedaulatan pangan nasional yang  didalamnya adalah PAJALE, Dukungan TNI sangat dibutuhkan perannya sebagai pendamping dan penyemangat membantu Petani, PPL dan mendorong proses mulai tanam sampai panen.
serta Memperlancar distribusi saprodi sampai penjualan dan tidak menakut-nakuti.Rabu(21/03)#pendim0714

Tidak ada komentar:

Posting Komentar