Selasa, 22 Januari 2019

Upacara Pemakaman Militer Anggota LVRI


Minggu tanggal 20 Januari  2019 pukul 11.00 s.d 12.20 WIB, bertempat di Jl. Kenari No 537 Rekesan RT 02 RW 02 Kel. Salatiga Kec Sidorejo Kota Salatiga telah berlangsung upacara pemberangkatan dan dilanjutkan Pemakaman Militer di Taman Makam Pahlawan Dharma Salatiga Jl. DR. Muwardi, Kutowinangun Kidul, Kec. Tingkir, Kota Salatiga a.n (Alm) Kopka Bejdo ( Veteran) NPV 444713/ 21.173.863 Jabatan Perlengkapan Bekangdam IV/Dip meninggal Dunia di RS Aryo Wirawan Salatiga hari Sabtu tanggal 19 Januari 2019 pukul 19.00 WIB karena sakit , bertindak sebagai Irup Kapten Inf Totok Sumaryoto (Danramil 01 Kota Salatiga), Pa Up Kapten Inf Carso ( Pasi Pers Kodim 0714/ Salatiga dan sebagai Dan Upacara Letda Kav Anang ( Danton Ki Kav 3 Yonkav 2/TC ) serta diikuti lebih kurang 150  orang.



Hadir dalam upacara Pemakaman Militer,Kapten Inf Totok Sumaryoto (Danramil 01 Kota Salatiga), Kapten Inf Carso ( Pasi Pers Kodim 0714/ Salatiga),Veteran Salatiga,serta Keluarga Almarhum.


Almarhum meninggalkan 1 orang istri dan 3 orang anak ini memiliki tanda jasa,Gelar Veteran Pembela Kemerdekaan RI,Satya Lencana kesetiaan 24 Tahun,Satya Lencana Kesetiaan 16 Tahun,Satya Lencana Kesetiaan 8 Tahun dan Satya Lencana Seroja.

Pada pukul 11.30 WIB (Alm) Kopka Bejdo ( Veteran) NPV 444713 / 21.173.863 Jabatan Perlengkapan Bekangdam IV/Dip telah diberangkatkan dari rumah duka Jl. Kenari No 537 Rekesan RT 02 RW 02 Kel. Salatiga Kec Sidorejo Kota Salatiga menuju ke tempat pemakaman Taman Makam Pahlawan Dharma Salatiga Jl. DR. Muwardi, Kutowinangun Kidul, Kec. Tingkir, Kota Salatiga

Dalam Amanatnya Inspektur Upacara menyampaikan,Pada hari ini kita berkumpul di TMP Dharma Salatiga pemakaman dengan upacara Militer terhadap Almarhum Kopral Kepala Purn Bedjo NRP 444713, anggota LVRI Ranting Sidorejo Cabang Kota Salatiga yang telah meninggalkan kita tadi malam pukul 19.00 WIB di Rumah Sakit Aryo Wirawan Salatiga, karena sakit.

Upacara ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan pemerintah atas jasa dan pengorbanan almarhum kepada Negara dan Bangsa yang telah dilaksanakan sepanjang hidupnya. Walaupun dengan perasaan yang sangat berat, kita melepas kepergian almarhum, namun Tuhan Yang Maha Kuasa menghendaki demikian, kita sebagai umat beragama yang percaya Kepada kekuasaan-Nya maka harus dan wajib menerima dengan ikhlas setiap keputusan dan kehendak-Nya.

Sebagai manusia biasa, dengan kepergian almarhum yang kita cintai, tentunya tidak luput dari rasa duka yang dalam, oleh sebab itu pada kesempatan ini saya selaku Inspektur upacara dan atas nama seluruh teman sejawat almarhum, menyatakan bela sungkawa
yang sedalam-dalamnya.

Dengan memanjatkan do'a, semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan ketabahan dan kesabaran serta bimbingan dan perlindungan kepada seluruh keluarga yang ditinggalkan. Dengan kepergian almarhum, berarti kita kehilangan seorang sahabat yang baik, yang selalu memegang teguh Sapta Marga dan Sumpah Prajurit dalam pengabdiannya. Suri tauladan almarhum sangat bermanfaat bagi kita yang
masih hidup untuk melanjutkan pengabdian kita kepada Negara dan Bangsa. Disamping itu kami menyadari, bahwa almarhum sebagai seorang manusia biasa, selama hidupnya tidak lepas dari kekhilafan dan kesalahan, untuk itu saya mengajak hadirin berkenan melapangkan dada untuk memaafkan segala kesalahan almarhum selama hidupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar